Kalau buku saya diibaratkan anak, beginilah wujud mereka. Si sulung yang polos dan apa-adanya. Lucu sekaligus bikin kasihan, tapi pantang menyerah.
Suicide Squad adalah film DC Extended Universe yang menampilkan sekumpulan penjahat bertindak heroik dalam menjalankan sebuah misi bunuh diri. Kenapa disebut misi bunuh diri? Karena lawan mereka bukanlah manusia.
Karakter-karakter yang bermain di film antihero ini punya kemiripan dengan beberapa artis Youtube yang terkenal di Indonesia.
Rick Flag – Raditya Dika
Karakter-karakter yang bermain di film antihero ini punya kemiripan dengan beberapa artis Youtube yang terkenal di Indonesia.
Rick Flag – Raditya Dika
Di Suicide Squad, Rick Flag adalah pemimpinnya.
Begitu pula dengan Raditya Dika di dunia hiburan digital. Raditya Dika adalah
pemimpin, dari segi angka subscribers, followers, maupun usia. Maksudnya usia
berkarir di industri hiburan digital. Sejak merasa dirinya berpengaruh, Raditya
Dika mulai membenahi gaya melucunya. Sekarang Raditya Dika lebih ‘clean’ dalam
berkomedi. Dia tidak mau mengotori tangannya dengan menyinggung isu sensitif
yang rentan menimbulkan kontroversi.
Jika Rick Flag mengajak para penjahat untuk
menjalankan misinya, Raditya Dika merekrut selebriti-selebriti dunia maya untuk
bermain dalam filmnya. Terbukti, dengan banyaknya pemain yang punya fanbase, Koala
Kumal menjadi film terlaris yang pernah dibuatnya. Dengan kata lain, Raditya
Dika cerdas mengetahui apa yang dimau penonton Indonesia... dan produsernya.
Deadshot – Laurentius Rando
Deadshot adalah penembak jitu. Dia menguasai
segala jenis senjata tembak. Termasuk karet gelang bekas bungkus nasi.
Tembakannya pun selalu tepat sasaran. Sewaktu ujian kenaikan kelas di sekolah,
pasti Deadshot pernah nembak pilihan ganda yang dia tidak tahu jawabannya, tapi
tebakannya ternyata benar. Apalagi cuma nembak SIM, itu sih urusan kecil.
Sebelum menjalankan misi, Deadshot pernah
mendesak Rick Flag sebagai pemimpin pasukan untuk memberikan motivasi. Lalu apa
hubungan Deadshot dengan Laurentius Rando?
Laurentius Rando adalah Youtubers yang selalu
menjunjung tinggi motivasi di atas segalanya. Di setiap daily vlog, dia selalu
mewanti-wanti penontonnya untuk tetap tersenyum dan termotivasi setiap hari,
seperti dirinya. Bahkan, menurutnya, syarat pertama untuk menjadi Youtubers adalah
motivasi, bukan kamera. Kalau udah ada motivasi, nggak punya kamera juga bisa bikin
video. Kamera dari mana kek.
Dalam karirnya sebagai Yucuber, Rando pernah
terganjal kasus #salahbeli gara-gara dia menjual barang pemberian fans. Dari situlah
mulai muncul bukti-bukti yang merugikan Rando. Singkat kata, Rando is a bad
guy. Tapi Rando tidak ambil pusing dengan kenyataaan tersebut dan kembali bikin
daily vlog seakan tidak terjadi apa-apa. Salah satu bukti tentang keburukan
perangai Rando yang tersebar di social media adalah capture chat Rando yang
mengancam ingin meledakkan kepala mantan anak buahnya dengan pistol.
Cocok?
Harley Quinn – Awkarin
Cantik, tapi nakal. Itulah Harley Quinn.
Dulunya Harley Quinn adalah seorang psikolog yang menangani Joker si badut yang
sakit jiwa. Bukannya nyembuhin, Harley Quinn malah ikutan gila. Tapi, tak
mengapa kehilangan kewarasan, setidaknya dia bisa mendapatkan cinta. Harley
Quinn resmi pacaran dengan Joker, lalu menjadi raja dan ratu di Gotham City.
Dulu, Awkarin alias Karin Novilda adalah
siswi cerdas yang lulus SMP dengan nilai UN tertinggi di kota Tanjungpinang. Cita-citanya
pun tidak main-main, ingin menjadi dokter, seperti Susan, bonekanya Ria Enes.
Tapi ternyata pergaulan Jakarta dan cinta anak SMA membuat Karin menjadi ‘dirinya
sendiri’ dan melepaskan cita-citanya masuk Fakultas Kedokteran Universitas
Indonesia.
Harley Quinn adalah refleksi dari sosok
Awkarin di kehidupan nyata. Hidup hedonis dan tidak ragu untuk memamerkan
kenakalannya ke khalayak ramai melalui video-video Youtube, foto-foto Instagram
dan jawaban-jawaban ask.fm. Awkarin
berdalih, tidak mau menyembunyikan jati-dirinya. Awkarin tidak suka pencitraan,
jadi dia ingin tampil apa-adanya.
Sama seperti Harley Quinn, Awkarin adalah
sosok gadis yang tangguh dan kuat. Awkarin sudah mandiri secara finansial sejak
umur 16 tahun. Jadi, untuk hura-hura, Awkarin nggak minta duit orangtua.
Captain Boomerang – Reza ‘Arap’ Oktovian
Captain Boomerang adalah perampok dari
Australia yang pindah ke Amerika Serikat untuk mencari ketenaran dan kekayaan.
Keahliannya sama seperti namanya, ahli melempar boomerang. Setiap boomerang
yang dilemparkannya untuk menyerang musuh, akan kembali kepadanya. Dan Reza ‘Arap’
Oktovian si gamer ganteng idaman pun punya boomerang.
Reza tidak segan-segan mengeluarkan kata-kata
kasar dan jorok dalam setiap video gaming-nya di Youtube. Itu semua
dilakukannya karena dia benci pencitraan. Tapi ternyata kata-kata yang dilemparkannya
menjadi boomerang bagi dirinya sendiri. Sempat muncul petisi dari netizen yang
resah dengan mulut Reza, menuntut Reza untuk lebih bijak dalam berkata-kata. Hal
ini dikarenakan penonton channel Youtube Reza juga ada anak sekolah yang pandai
meniru.
Reza pernah nge-rap bareng teman-temannya yang
Ganteng-Ganteng Swag. Verse Reza berisi pujian kepada dirinya sendiri. Dia bilang dia nakal tapi tampan. Aslinya, nggak
tampan-tampan amat sih. Dia bilang dia didekati cewek-cewek di Instagram. Iya,
akun online shop, kan? Dia bilang dia nggak punya sayap, tapi mirip malaikat. Malaikat
mana yang mulutnya kayak penjahat?
El Diablo – Young Lex
Imut, botak, tattoan. Itulah kesamaan El
Diablo dan Young Lex sang rapper dari segi fisik. Sewaktu diajak gabung Suicide
Squad, Diablo mengaku bahwa dirinya bukanlah penjahat. Padahal dia sudah
membunuh banyak orang dengan kekuatan apinya.
Di video Ganteng-Ganteng Swag, Young Lex mengaku sebagai penyelamat. Young Lex menganggap TV isinya hanya pembodohan. Jika dia
menganggap dirinya penyelamat dan TV sumber kebodohan, maka isi channel dia
sangatlah mendidik. Lebih mendidik dari TV, begitu? Nyatanya, di video tersebut
ada adegan dewasa dan kata-kata kasar yang nggak pantas ditonton oleh anak SD. Mirisnya,
video musiknya sudah di-cover berkali-kali oleh kumpulan bocah kemaren sore
yang ingusnya masih bau kencur.
Killer Croc – Kemal Palevi
Killer Croc adalah manusia yang mengalami
kemunduran evolusi sehingga membuat bentuk fisiknya seperti buaya. Sementara Kemal
Palevi adalah komika yang mengalami kemunduran sense of humor sehingga
kelakuannya seperti buaya darat.
Sejak membuat channel Youtube, Kemal berubah
jadi sosok yang nakal. Dia meninggalkan citra anak Arab yang menjunjung tinggi
adat ketimuran. Padahal persona tersebut sempat mengantarkannya menuju tiga
besar panggung Stand Up Comedy Indonesia season 2.
Untuk mengisi konten Youtube, Kemal kerap
membuat prank. Salah satu video prank yang bikin geram netizen adalah ketika
Kemal menanyakan ukuran bra ke remaja putri yang masih pakai seragam sekolah. Sudah
melakukan pelecehan seksual di ruang publik, kepada anak di bawah umur pula. Buaya
banget.
Ada satu lagi prank yang menambah kesan buaya
pada citra Kemal, ketika Kemal minta cium ke sembarang cewek yang ditemuinya di
tempat umum. Bahkan di salah satu kesempatan, Kemal menjanjikan surga kepada
cewek yang mau menciumnya. Sontak saja, bercandaan Kemal yang kurang pantas
tersebut ditegur oleh seorang penonton cewek di kolom komentar Youtube.
Tapi apa tanggapan Kemal?
Kemal capture komentar bijak tersebut dan
diupload ke Instagram untuk dibantai beramai-ramai bersama fansnya. Killer.
Slipknot – Aron Ashab
Slipknot adalah penjahat yang menemukan
formula kimia yang membuat tali bisa sekuat baja. Jadi, dia bisa mendaki
apapun. Termasuk daki leher. Tapi, sayang, porsinya di film Suicide Squad sangat
minim. Slipknot diledakkan karena mencoba kabur dari Suicide Squad. Usaha
kaburnya menjadi contoh bunuh diri sia-sia.
Aron Ashab pun pernah mencontohkan selfie ‘bunuh
diri’. Dia pernah selfie bersama polisi yang batal menilangnya karena polisi
kenal dengan Aron Ashab yang artis banget. Di caption, Aron mengaku nggak mau pakai helm karena
takut jambulnya rusak. Pernyataan sok ganteng ini membuat netizen meradang.
Katana – Pao Pao
Mata sipit keduanya membuat hati serasa
ditebas-tebas.
sa ae nih ngakal-ngakalin tokoh film sama para artis dunia maya.
BalasHapusBecause I am Batman.
HapusFIlm wajib tonton ini ..
BalasHapusGue kira-kira mirip siapa ya ?
Kirain bakal ada Jokernya, Bang..
BalasHapusYg pao2 mah modusnya haris
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusAnjaaaay tepat semua haha. Kirain bakal muji2, taunya kritik/roasting terselubung. :))
BalasHapusRT Yoga
Hapusyg pertama tentang radityadika yg berusaha clean disetiap komedinya emang betul, kalo dulu sering bahas andika kangen band yg ganteng sama cinca lauraah.,, sekarang mungkin lebih ke patah hatinyaaaah,
BalasHapusya, dia emang tau yg namanya "peluang"
Hem... Gue kok cuman bisa manggut-manggut ya, sama semua yang lo bahas bg.
BalasHapusHahaha. Geli aja, gitu. Bisa singkron sama Artis Digital masa kini.
Bisa bangetlah abang ini, :D
BalasHapusKiller Croc mah cocoknya yang gempal-gempal gitu dong. Kayak... hmmmm... Bang Fandi?
BalasHapusGue kira ini film batman hahaha.. gue bingung, kok bisa terkait yucuber semua bang,huahaha... randooo rando *eh
BalasHapusNggak tau ah yang namanya beginian.
BalasHapusTaoi jadi youtuber gitu tajir-tajir ya. Pada bisa mandiri semua.
Harley Quinn ke Awkarin cocok banget ya bang?
BalasHapusTrus iya, itu Kemal kenapa sekarang suka bikin prank gak jelas sih? :(
beberapa cocok wkwkwk
BalasHapusroasting macam apa ini, rando lagi hahaha
BalasHapusyg pertama tentang radityadika yg berusaha clean disetiap komedinya emang betul, kalo dulu sering bahas andika kangen band yg ganteng sama cinca lauraah.,, sekarang mungkin lebih ke patah hatinyaaaah,
BalasHapusya, dia emang tau yg namanya "peluang
MANTAP JIWA!! Gak ada yang meleset. Analisa tajam terpecaya.
BalasHapusWwkwkwk kenapa dah Kemal jadi Killer Croc wkwkwk. Ngakak ris... plis deh
BalasHapus